Kemenag Bojonegoro; Jumat 18 September 2020, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bojonegoro mengadakan Pelantikan serah terima jabatan pejabat fungsional di lingkungan Kankemenag,di Aula Kemenag Bojonegoro, kegiatan yang dihadiri para pejabat dilingkungan Kankemenag, Kepala KUA, Kepala satker Madrasah se Kabupaten Bojonegoro, Pokjaluh Pokjahulu, Pokjawas.
Gurino selaku analis ketatalaksanaan pada Kankemenag Bojonegoro,dalam keterangannya bahwa Pejabat yang dilantik Drs Khoirussalim, M. Pd.I guru madya dengan tugas tambahan sebagai kepala MAN 2 menjadi guru madya dengan tugas tambahan sebagai kepala MAN 3 Bojonegoro, Drs Bambang Wiyono guru madya dengan tugas tambahan kepala MAN 3 menjadi guru madya dengan tugas tambahan sebagai kepala MAN 2 Bojonegoro, Fathul Amin S. Pd, MM sebagai guru madya dengan tugas tambahan sebagai kepala MTsN 2 menjadi guru madya dengan tugas tambahan sebagai kepala MTsN 1 Bojonegoro, Murtadlon S. Pd guru muda MTsN 4 Bojonegoro menjadi guru muda dengan tugas tambahan sebagai kepala MIN 2 Bojonegoro, jelasnya.
Ada 4 hal yang harus dimiliki seorang manajer/Kepala/ pemimpin diantaranya;
a.Speking yaitu kemampuan berbicara menyampaikan kepada seluruh stakeholder kepada guru, wali murid, anak didik
b.Listening yaitu kemampuan mendengarkan, keinginan dan bisa menampung seluruh aspirasi.
c.Waiting yaitu kemampuan untuk menulis program , harus ditulis dengan jelas
d.Reading yaitu kemampuan untuk membaca, jadi kemampuan menulis, mendengarkan dan berbicara dijadikan Satu. Jelas Suhaji selaku Kepala Kantor Kemenag Bojonegoro dalam pengarahannya.
ia menambahkan terkait Manajemen sebagai Kepala harus mempunyai kemampuan diantaranya:
a.Planing yaitu dapat mengembangkan visi misi, punya orientasi masa depan yang lebih baik
b.Organizing yaitu memanej antara guru dan murid , pandai mengelola Madrasah
c.Menggerakkan yaitu melaksankan tugas sesuai dengan tusinya
d.Controling yaitu harus mengontrol diseluruh program madrasah baik guru, siswa dan seluruh program.
e.Evaluasi yaitu mencakup seluruh aspek untuk dievaluasi, pesannya.
Diahir sambutannya ia menambahkan bahwa Semua pekerjaan harus diniati ibadah, bukan lamanya menjabat tetapi apa yang sudah diperbuat, supaya hasilnya kedepan akan lebih baik,bahwa Jabatan adalah amanah, jabatan bukan merupakan hak akan tetapi amanah yang harus dijaga, pungkasnya.(MAZ)